SAYA Lah

Foto saya
Bengkulu, Bengkulu, Indonesia
Seseorang bila semakin banyak bercanda, terkadang sering ngawur, malah bisa berubah menjadi kekacauan.. Seseorang bila semakin serius, juga semakin ngawur, dan akan menimbulkan kekacauan.. Jadi, bisalah mungkin kita rubah, agar BILA KITA BERCANDA, SERIUSLAH !! atau HIDUP INI ADALAH KEBERCANDAAN YANG SERIUS... Semoga dengan ini, kehidupan akan semakin imbang, dan kalau masih imbang, bisa itu dilakukan pertambahan waktu atau juga adu penalti...

Minggu, 04 Maret 2012

Hujan dan Segelas Kopi

Dulu aku punya 3 matahari, sinar merah-kuning tak beredup sepanjang hari. Hidupku cerah, gemilang nan berkilau. Semenjak pindah ke Semarang, matahariku tinggal satu. Tinggal lah matahari kita bersama. Cahayanya memang tak kurang, hanya saja tak memasuki bagian terdalam tubuh ini layaknya 2 matahari yang telah hilang.

Kesunyian dan kegelapan absolut tak terperihkan hanya bisa dihantamkan ke sebuah puncak gunung untuk mendapatkan sinar lebih dari matahari yang tersisa kini.
Tak pelak ku salahkan Tuhan, kegelapan dan hujan.

Kini hanya kini, tak kan berubah.
Jika kita berupaya sekuat tenaga menemukan sesuatu, dan pada titik akhir upaya itu hasilnya masih nihil, maka sebenarnya kita telah menemukan apa yang kita cari, dalam diri kita sendiri. Yakni: kenyataan. Kenyataan yang harus dihadapi, sepahit apapun keadaannya.

Lebih baik ku minum kopi. Sehitam apapun, ia bisa menghangatkanku hingga ke bagian tubuh ku terdalam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar